Tuesday, November 04, 2008

Kini Gunungsitoli-Lahewa Dapat Ditempuh dalam Waktu Dua Jam

Thu, 30 October 2008 13:36:58

Laporan Junianto Dachi (BRR)

Gunungsitoli (NiasIsland.Com)
Jalan propinsi yang menghubungkan Gunungsitoli -Lahewa yang berjarak ± 80 km telah dan sedang diperbaik dan jalan alternatif menuju Lahewa melalui Bogali dan Lotu, yang adalah jalan Kabupaten Nias, telah diperbaiki dengan pelapisan aspal hotmix.

Perbaikan sarana transportasi ini telah mengurangi secara drastis waktu tempuh dari Gunungsitoli ke Lahewa.

Kalau sebelum tahun 2005 (sebelum bencana gempa bumi) waktu tempuh Gunungsitoli-Lahewa dengan kendaraan mobil mencapai hampir 5 jam, maka saat ini waktu tempuh normal hanya sekitar 2 jam. Kalau menggunakan sepeda motor, waktu tempuh malah lebih cepat, sekitar 1,5 jam.

Meskipun demikian, beberapa ruas jalan propinsi belum dikerjakan terutama di kawasan antara Sawo ke Lotu. Pada ruas ini menurut rencana akan dikerjakan hingga tahun 2009 mendatang oleh IREP dengan sumber dana dari BRR dan Multi Donor Fund (MDF) yang dikelola oleh World Bank. Untuk itu, bagi mereka yang hendak berpergian ke Lahewa dianjurkan melalui ruas alternatif jalan kabupaten yang telah diperbaiki, yaitu melewati Bogali, Ombolata dan tembus ke Lotu.

Selain itu, ada 2 jembatan yang saat ini sedang dikerjakan, yaitu jembatan Moawo dan Jembatan Muzoi yang dikerjakan dari anggaran BRR Nias ini diperkirakan rampung pada akhir tahun 2009.

Warga Lahewa, Hanati Lase saat di temui dikediamannya di jalan Makam Pahlawan Desa Mudik Kec. Gunungsitoli Nias, Selasa (28/10), mengaku bangga dan berterima kasih dengan pembangunan jalan tersebut. “Kita merasa bersyukur, sejak BRR hadir, jalan di Kab Nias kini menjadi bagus, dan Kab Nias yang dulunya minim pembangunan akibat anggaran Pemerintah Daerah yang terbatas, kini telah bercahaya. (Junianto Dachi, BRR)